AKBP Ferry Ferdian, S.I.K, duduki jabatan Kapolres Agam yang baru.

AGAM, Lensasumbar.com Rabu ( 23/03/22 ) Kepala Kepolisian Daerah Sumatera Barat, Irjen Pol Teddy Minahasa memimpin upacara serah terima jabatan (Sertijab) Kapolres Agam dengan Tetap Menerapkan Protokol Kesehatan(Prokes).

Jabatan yang diserah terimakan itu adalah Kapolres Agam yang sebelumnya menjadi Kapolres Agam adalah AKBP Dwi Nur Setiawan, S.I.K, M.H lalu diserahkan kepada AKBP Ferry Ferdian, S.I.K, Kapolres Agam yang baru.

AKBP Ferry Ferdian S.I.K sebelumnya menjabat Kasubdit 2 Ditintelkam Polda Kalsel. Dan AKBP Dwi Nur Setiawan S.I.K M.H, selanjutnya dipercaya menjabat Kasubbagdalopsnal Korlantas Polri.

relis Humas Polres Agam, yang menyebutkan prosesi serah terima, Kapolres Agam itu, berdasarkan telegram yang ditandatangani Asisten SDM Polri, Irjen Wahyu Widada, atas nama Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo M.Si. nomor ST/166/I/KEP./2022, tanggal 24 Januari 2022, tentang pemberhentian dari, dan pengangkatan dalam jabatan di lingkungan Polri.

Dalam Amanat, Kapolda Sumbar Irjen Pol Teddy Minahasa, P.S.H.S.i.K.M.H. Mengucapkan Terimakasih Kepada Pejabat Lama atas dedikasi sebagai Kapolres Agam serta mengucapkan Selamat datang dan selamat bertugas kepada Pejabat Baru.

Kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan laporan satuan oleh AKBP Dwi Nur Setiawan kepada Kapolres Baru, untuk pengenalan dan penyesuaian diri dalam melaksanakan tugas.

“Kegiatan pisah sambut ini, berlanjut dengan kegiatan pedang pora pelepasan, yang merupakan penghormatan kepada AKBP Dwi Nur dan keluarga, sebagai salam perpisahan dan penghormatan dari seluruh personil Polres Agam.

( Aditiawarman )

Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *