Demokrat Kampar Gelar Rapat Pleno, Ardo: Kita Dapat Kehormatan Diberi Kesempatan Perdana se-Riau

BANGKINAN, LENSASUMBAR.COM – Ketua Demokrat Kampar, Ardo menyebut Rapat Pleno yang dilaksanakan di Stanum Bangkinang pada Selasa, 15 Maret 2022, merupakan Rapat Pleno Kabupaten/Kota perdana di Riau.

“Alhamdulilah, kami bangga, Kampar merupakan DPC pertama di Riau yang diberikan kesempatan menggelar Rapat Pleno,” ujar Ardo, Selasa, 15 Maret 2022.

Kepada pengurus provinsi yang hadir, Ardo melaporkan Kampar memiliki wilayah yang sangat luas sehingga dalam menyukseskan kerja-kerja partai memerlukan energi dan semangat yang besar pula.

“Kalau Ketua Agung Nugroho itu speed-nya luar biasa. Insyaallah saya dan kader di Kampar siap untuk mengimbanginya,” tegas Ardo.

Ardo juga menegaskan, Rapat Pleno ini membahas persiapan Musyawarah Cabang yang diagendakan dalam waktu dekat ini. Untuk itu Ardo mempersilahkan pengurus mengusulkan nama-nama yang akan mengisi struktur partai di anak cabang.

Dalam pidatonya di hadapan kader, Ardo menegaskan kembali target yang dipasang Demokrat Kampar pada pemilu 2024 adalah menjadi partai pemenang. (Sanusi)

Bagikan:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *