Agam,Ampek Nagari,  Lensasumbar.com  – Selasa (18/1/22 ).Guna Percepatan Vaksinasi yang merupakan Program Pemerintah Pusat, Polsek kecamatan Ampek Nagari laksanakan Gerai Vaksin di halaman kantor Polsek Ampek Nagari dibantu oleh Para Tenaga Medis selaku Vaksinator dari puskesmas Bawan.

Lensasumbar.com Terlihat petugas kepolisian Polsek Ampek Nagari memberhentikan semua kendaraan yang lewat di depan kantor Polsek Ampek Nagari, Selasa (18/1/22).

kegiatan tersebut adalah dihadiri oleh  Kapolsek Ampek Nagari,Waka Polsek Ampek Nagari,Kanit Binmas Ampek Nagari,Kanit Intel Polsek Ampek Nagari, dan Personil Polsek Ampek Nagari, Kepala Puskesmas Bawan,dan hadir juga Wakil Ketua Karang Taruna Rajo Nan Sati Nagari Bawan, Tim Vaksinator Puskesmas Bawan, Warga Masyarakat yang akan di Vaksin.

Selanjutnya, petugas melakukan pengecekan satu persatu kepada setiap pengendara maupun penumpang, Masyarakat yang terjaring dalam kegiatan pemeriksaan vaksin ini diminta menunjukkan bukti apakah sudah vaksin atau belum.

Bagi masyarakat yang belum vaksin dan bersedia untuk divaksin, langsung diarahkan ke lokasi gerai yang telah disediakan.

Kapolsek Ampek Nagari Iptu.Alwizi,SH. menjelaskan bahwa kegitan hari Selasa ini tanggal 18 Januari 2022 dimulai Pukul 09.00 Wib Dikarenakan orang yang akan melaksanakan Vaksin harus memenuhi persyaratan pemeriksaan  Kesehatan,  sehingga jumlah Masyarakat yang menerima Vaksin hanya mencapai 124 orang.

1. TEMPAT : Halaman Mako Polsek Ampek Nagari

2.JUMLAH YANG DIVAKSIN : 124 Orang
a. VAKSIN 1.  :    67 Orang
b. VAKSIN 2.  :    57 Orang
c. VAKSIN 3.  :    Nihil

3. VAKSIN YG DIPAKAI
a. SINOVAC      :  104 Dosis
b. Moderna       :  20 Dosis
c. Coronavak    :  Nihil
d. Astrazeneca :  Nihil
e. Pfizer             :  Nihil

Ditambahkan Iptu.Alwizi,SH. bahwa angka Vaksinasi di wilayah Kecamatan Ampek Nagari masih perlu ditingkatkan sehingga harus kerja lebih ekstra berbagai pihak, seperti dengan puskesmas, pemerintah Nagari, kecamatan dan organisasi-organisasi yang ada di Nagari atau kecamatan.

Iptu.Alwizi.SH. menghimbau dan mengajak masyarakat untuk waspada terhadap penyebaran Covid-19 varian baru, sehingga masyarakat perlu diberikan Vaksinasi agar imun tubuh terjaga serta penyebaran Covid-19 Varian baru itu tidak bisa menyerang kekebalan tubuh kita.”tutupnya

Ketua Karang Nagari Bawan,yang diwakili oleh Wakil ketua Karang Taruna Nagari Bawan, Aditiawarman,S.P dalam kesempatan tersebut juga menyampaikan vaksinasi yang dilakukan di halaman mapolsek Ampek Nagari ini sebagai salah satu upaya mencapai target herd immunity di Kecamatan Ampek Nagari maupun di kabupaten Agam.

“Bagaimanapun kita Harus memberi himbauan kepada warga atau masyarakat kita untuk mensukseskan program vaksinasi yang di galakkan oleh pemerintah ini.”tutupnya

Kepala puskesmas Bawan menerangkan di wakili oleh petugas medis di lokasi Pelaksanaan vaksinasi dengan sasaran masyarakat umum dan masyarakat sekitar Kegiatan vaksinasi merupakan program pemerintah dalam rangka menekan penyebaran dan memastikan kondisi fisik bebas dari indikasi Covid 19, serta meningkatkan kekebalan daya tahan tubuh. Vaksinasi massal yang digelar oleh kapolsek Ampek Nagari ini dan Puskesmas Bawan, dengan peserta vaksin masyarakat umum.” Katanya

( Aditiawarman )

Ikuti kami juga dihalaman Google News

Bagikan: